Untuk menutupi rasa bersalah saya pada tahun lalu yang tidak mengadakan acara apa apa untuk One Day Fun Doing Fun, tawaran untuk bersinergi mengadakan ODFDF di Lombok langsung saya iyakan. Meskipun tahun lalu kami sempat mengadakan #TemaniAdikBelanja baju lebaran dibeberapa kota, tetap saja tidak memuaskan saya yang bener bener absen bikin kegiatan. Muehehe.
Seperti yang kita ketahui, pertengahan tahun lalu, Lombok diguncang gempa yang secara jumlah korban dan kerusakan cukup lumayan parah. Saya yang pernah ke Lombok 2x. Sekali untuk mengajar sekalian liburan, kedua untuk liburan bener bener liburan. Saya main ke pelosok desa, saya pun main ke pusat kota. Begitu lihat kondisi Lombok yang begitu hancur ketika gempa, sedih banget rasanya. Continue reading